Suara Bangsa

Anggota DPRD Hatta Turusy Hadiri ‘Malam Kenal Pamit’ Kapolres Luwu Utara di Hotel Remaja Masamba 11 April 2025.

 

Luwu Utara SulSel// Anggota DPRD Luwu Utara Hatta Turusy, menghadiri ‘Malam Kenal Pamit’ Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Luwu Utara, yang digelar di Aula Hotel Remaja Masamba, Kamis (10/4/2025) malam.

Acara ini diawali dengan pemutaran video selayang pandang pejabat lama, yang kemudian dilanjutkan dengan video selayang pandang pejabat baru Kapolres Luwu Utara.

Haat Turusy menyampaikan ucapan terima kasih kepada mantan Kapolres Luwu Utara AKBP Muh.Husni Ramli, atas kebersamaannya selama di Luwu Utara.

” Terima kasih atas kebersamaan kita selama ini komandan, selamat tunaikan tugas di tempat yang baru mudah-mudahan sukses selalu, Amin,” Ucap Hatta Turusy, kepada awak media usai berakhirnya acara.

Dalam sambutannya, AKBP Muhammad Husni Ramli, menyampaikan ucapan terima kasih atas keberhasilan kerjasama yang telah terjalin dengan berbagai pihak selama kepemimpinannya.

“ Pada kesempatan kali ini saya ucapkan terima kasih dan memohon maaf kepada seluruh jajaran personel, unsur Forkopimda, awak media, beserta semua elemen masyarakat Kabupaten Luwu Utara atas segala kekurangan, baik perkataan maupun perbuatan selama saya bertugas,” Ungkapnya.

AKBP Muhammad Husni Ramli, menambahkan bahwa jika dirinya pamit dari Luwu Utara untuk kembali, tanpa merinci lebih lanjut maksud dari ‘kembali’, ia mengatakan memperoleh banyak pengalaman dan pelajaran berharga.

“ Saya pamit dari Luwu Utara untuk kembali, selama satu tahun empat bulan menjabat di Luwu Utara banyak hal-hal positif yang menjadi pembelajaran,” Jelasnya.

Mengawali sambutan perdananya sebagai Kapolres Luwu Utara yang baru, AKBP Nugraha Pamungkas, menuturkan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah ada, guna terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Luwu Utara.

“ Sebagai warga baru saya menitipkan diri, mohon dukungan rekan-rekan sekalian dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab disini. Saran dan masukan yang diutarakan akan menjadi tonggak kemajuan kita bersama,” Pungkasnya.

Diketahui, sebelumnya jabatan Kapolres Luwu Utara diemban oleh AKBP Muhammad Husni Ramli M. Tr. Opsla., yang saat ini telah dilantik menjadi Kapolres Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), kemudian digantikan oleh AKBP Nugraha Pamungkas, yang sebelumnya bertugas sebagai Kanit 3 Subdit V Dittipideksus Bareskrim Polri.// LIM.

Berita Terkait
Berita Populer