BARRU,SUARABANGSAINDONESIA— Bupati Barru, Hj. Andi Ina Kartika Sari, SH. M.Si., resmikan gedung baru perawatan Anggrek VVIP dan, launching layanan tim Ambulasi, dan layanan Terapi Refleksi gratis untuk Rawat Jalan di Rumah Sakit Umum Daerah Lapatarai (RSUD) Barru, Kelurahan Coppo, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan, resmi digunakan.
Peresmian itu ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Barru Hj. Andi. Ina Kartika Sari, SH., M.Si., Jumat (11/07/2025).
Selain itu juga dilakukan pengguntingan pita di pintu masuk oleh Bupati Barru Andi. Ina yang didampingi Wakil Bupati Barru, Dr. Ir. Abustan Andi. Bintang, M.Si., dan Pj. Sekda Abubakar, S. Sos.
Setelah penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita, Bupati Barru Andi. Ina dan pejabat lainnya melakukan peninjauan ruangan dari satu ruangan hingga ke ruangan yang lainnya,”tutupnya.
Hadir pula Bupati Barru Hj. Andi. Ina Kartika Sari, SH., M.Si., Wakil Bupati Barru Dr. Ir. Abustan Andi. Bintang, M.Si., Pj. Sekda Barru Abubakar, S.Sos., Direktur RSUD Lapatarai Barru Dr. Suriadi Nurdin, SpB Kadis Kesehatan dr. Amis Rifai, M.Kes., serta petugas RSUD Lapatarai Barru lainnya.
Gedung perawatan VIP (Very Important Person) RSUD Barru ini terdiri dari 5 kamar sebelumnya dan 4 kamar tambahan VVIP yang baru dengan satu lantai.
“Kamar perawatan VIP itu terdiri dari 5 kamar sebelumnya dengan fasilitas yang memadai, kemudian dibangunlah 4 kamar VVIP dengan fasilitas yang lengkap standar internasional, jadi total saat ini jadi 9 kamar, VIP 5 dan VVIP 4 di RSUD Lapatarai yang ada saat ini,”jelasnya.
Dalam sambutannya, Bupati Barru mengemukakan pembangunan gedung perawatan VVIP ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan dan memberi kenyamanan kepada pasien.
Dengan hadirnya ruang representatif ini nantinya tidak perlu lagi pasien yang membutuhkan penanganan khusus di rujuk ke Pare-Pare atau Makassar.
Karena itu, RSUD yang sudah berstatus BLUD (Badan Layanan Umum Daerah) tersebut, akan terus ditingkatkan sarana dan prasarana, termasuk penambahan dokter spesialis sampai ke subspesialis.
”Kami tetap berupaya meningkatkan pelayanan dan prasarana kesehatan untuk masyarakat kabupaten Barru dalam kenyamanan berobat di RS, insyaallah kedepannya RSUD Barru bisa juga menjadi rumah sakit rujukan dari RS lainnya,” jelas Bupati.
Ia mengakui, sempat ada yang bertanya kenapa harus bangun gedung VVIP seperti ini, apakah betul RSUD Lapatarai sudah layak memiliki ruang perawatan mewah seperti ini”.
Atas pertanyaan ini, Bupati Andi. Ina menguraikan saat ini tingkat keterisian tempat tidur di RSUD Lapatarai sudah diatas rata-rata 86 persen.
”Hampir tidak ada ruang kosong VVIP. Pasien khusus yang membutuhkan kenyamanan terpaksa harus antre menunggu tempat kosong,” jelasnya.
Selain itu, kelas VVIP yang selama ini hanya lima kamar yang tersedia, “Alhamdulillah di tahun ini demi meningkatkan pelayanan di VVIP kita tambah 4 kamar VVIP di RSUD Barru, semoga masyarakat dapat terlayani dengan baik adanya tambahan kamar yang baru ini.
Dengan pengoperasian ruang perawatan VVIP ini, Bupati Barru minta kepada semua unsur yang ada di RSUD Lapatarai Barru untuk meningkatkan pelayanan, keramahtamahan serta rasa tanggung jawab.
Setelah pengoperasian gedung perawatan ini berjalan, Bupati juga telah merintis dan menghubungi tenaga profesional untuk mengerjakan master plan pengembangan RSUD Lapatarai.
”Kita berharap ke depan rumah sakit ini akan menjadi pusat rujukan dan pelayanan yang lengkap bagi seluruh pengguna jasa layanan,” ucapnya.
Sebelumnya Direktur RSUD Lapatarai dr. Suriadi Nurdin,Sp.Bd., mengemukakan kehadiran ruang perawatan VVIP ini sudah lama dinantikan.
Selama ini, katanya, ada pasien khusus yang minta ruangan VVIP tapi pihaknya tidak bisa berbuat apa-apa karena memang tidak ada ruangan khusus seperti itu.
”Selama ini memang ada pasien yang minta ruangan VVIP,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, dr. Suriadi Nurdin yang baru saja dilantik oleh Bupati Barru sebagai Direktur RSUD Lapatarai, berterima kasih karena bisa menyaksikan peresmian gedung VVIP oleh Bupati.
”Awalnya gedung perawatan VVIP ini sudah lama direncanakan akan diresmikan langsung oleh Bupati Barru namun beliau masih padat dengan kegiatan kedinasan diluar kota dan “Alhamdulillah di pertengahan bulan Juli resmi diresmikan oleh Bupati Barru yang didampingi Wakil Bupati Barru,”tutupnya Direktur RSUD lapatarai Barru dr. Suriadi Nurdin,Spb.(Bora).





