Suara Bangsa

​Kejurda Pelajar 2025 Resmi Dibuka, Bupati Barru Tekankan Pentingnya Kompetisi Sehat untuk Pembentukan Karakter

BARRU,—Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si., resmi membuka Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pelajar Kabupaten Barru 2025 di Lapangan Perbasi Sumpang Binangae, Senin (1/9/2025).

Ajang ini menjadi langkah strategis untuk membina generasi muda melalui olahraga sekaligus mencari bibit atlet potensial.

Dalam sambutannya, Bupati menegaskan pentingnya kompetisi sehat sebagai sarana pembentukan karakter.

” Manfaatkan ajang ini untuk menunjukkan kemampuan terbaik demi prestasi pribadi dan kebanggaan daerah “, pesannya.

Sebanyak 300 atlet pelajar dari SD/MI, SMP/MTs, hingga SMA/SMK/MA se-Kabupaten Barru berkompetisi pada cabang bola voli, sepak takraw, atletik, bola basket, dan karate. Kejuaraan ini juga menjadi ajang seleksi menuju tingkat provinsi dan nasional.

 

Pemerintah Kabupaten Barru berkomitmen mendukung penuh pembinaan generasi muda. ” Semoga kejuaraan ini melahirkan juara sejati, terbaik di antara yang terbaik “, Tutup Bupati Barru.

Berita Terkait
Berita Populer